Smart Door Lock Menggunakan Identifikasi Wajah dan Bot Telegram Sebagai Kendali Jarak Jauh Berbasis IoT
Abstrak
Kemajuan teknologi diharapkan mampu memenuhi kebutuhan manusia yang terus berkembang. Satu dari hal yang perlu diperhatikan adalah keamanan pintu, dan salah satu metode untuk mencapai tingkat keamanan tersebut adalah dengan memanfaatkan teknologi. Penelitian ini akan mengeksplorasi prinsip kerja kunci pintu yang mengadopsi identifikasi wajah sebagai alternatif pengganti kunci konvensional. Dalam penelitian ini, kunci konvensional akan digantikan oleh sistem identifikasi wajah yang beroperasi berdasarkan urutan perintah yang ditentukan. Data yang dihasilkan dari proses identifikasi wajah akan dikumpulkan oleh perangkat ESP32-CAM, kemudian akan dipindahkan ke komputer agar dibandingkan dengan data yang telah tersedia. Pada komputer digunakan bahasa pemrograman Arduino IDE. Penelitian ini akan mengadopsi metode kuantitatif, yang mencakup studi literatur dan observasi langsung sebagai teknik pengumpulan data. Data yang terkumpul akan dianalisis untuk mendapatkan kesimpulan. Dalam penelitian ini, Telegram juga digunakan sebagai sarana pengendalian dari jarak jauh yang akan terkoneksi secara otomatis ketika sistem diaktifkan dan akan diolah oleh NodeMCU-ESP8266. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ESP32-CAM dalam melakukan identifikasi wajah dengan waktu respon antara 2,69 s – 3,24 s dan untuk jarak pembacaan wajah didapatkan sampai dengan jarak maksimum 80 cm. Hasil uji pada telegram menunjukkan bahwa waktu rrespon yang didapat bot telegram untuk mengendalikan kunci pada NodeMCU-ESP8266 antara 4,19 s – 4,48 s untuk tiap lokasi yang berbeda.
- View 199 times Download 199 times View Pdf (English)