NILAI-NILAI SOSIAL DAN KEARIFAN LOKAL DALAM ANDUNG MANDAILING TAPANULI SELATAN (DOKUMENTASI DAN TERJEMAHAN KE DALAM BAHASA INGGRIS)

  • Siti Norma Nasution Universitas Sumatera Utara
Keywords: andung, tradisi, nilai sosial, kearifan lokal, pelestarian

Abstract

Artikel ini dibuat berdasarkan penelitian yang berjudul “Nilai-Nilai Sosial Dan Kearifan Lokal Dalam Andung Mandailing Tapanuli Selatan (Dokumentasi dan Terjemahan Ke Dalam Bahasa Inggris)” yang dilakukan di kota Medan dan di kampung halaman etnis Mandailing yaitu di Sipirok dan Padang Lawas. Dalam penelitian ini yang akan diteliti adalah bahasa Andung Mandailing yang dipakai oleh para gadis yang akan melaksanakan perkawinan. Bahasa Andung penting untuk dideskripsikan dan didokumentasi karena mengandung nilai-nilai sosial yang luhur dan kearifan lokal yang harus terus dilestarikan agar tidak punah digerus zaman. Penelitian kepustakaan memanfaatkan bahan-bahan yang sudah dicetak oleh para penulis lokal dan akademis. Tujuan jangka panjang dari penelitian ini adalah akan mendokumentasi dan mendeskripsikan bahasa Andung dalam bahasa Inggris. Hal ini dilakukan agar generasi muda merasa peduli dan memberikan perhatian pada tradisi dan budayanya. Target yang akan dicapai adalah model atau strategi untuk usaha revitalisasi agar tidak terancam punah. Metode pengumpulan data kualitatif dilakukan dengan wawancara para tokoh Mandailing. Tujuan khusus untuk menghasilkan konsep dan ideologi yang dapat dimanfaatkan generasi muda untuk mengantisipasi pengaruh buruk dari negara asing yang bertentangan dengan prinsip hidup kita.

References

Miles, Matthew B, dan Huberman, A. Michael. 1984. Qualitative Data Analysis A Sourcebook of New Methods. Beverly Hills London New Delhi: Sage Publications.
Nottingham, Elizabeth K. 1994. Agama dan Masyarakat, Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Pasaribu, Rowland B.F. Pasaribu. 2001. Kebudayaan Dan Masyarakat.
Ratna. 2004. Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sibarani, Robert. 2012. Kearifan Lokal Hakikat, Peran, Dan Metode Tradisi Lisan.Jakarta: Asosiasi Tradisi Lisan (ATL).
Alam, Sutan Tinggi Barani Perkasa. 2015. Pelajaran Budaya Sastra Daerah Tapanuli Selatan Bahagian Selatan Andung Umpama Pantun, Medan: CV. Mitra.
Published
2023-04-11
Section
Articles