Perencanaan Sistem Drainase Perumahan Cendana Marq - Tangerang
Abstrak
- Darma Sarana Nusa Pratama mendirikan Sistem Drainase Perumahan Cendana Marq – Tangerang. Adapun sistem drainase perumahan cendana marq didirikan di atas lahan kosong yang masih berupa sawah. Dengan adanya perubahan alih fungsi lahan menjadi pemukiman, maka daya resap air hujan pada lahan tersebut juga akan berubah. Tentunya hal ini akan berdampak pada besarnya limpasan air yang menuju saluran drainase. Tujuan dari penelitian ini adalah Perencanaan sistem drainase Perumahan Cendana Marq Kecamatan Curug – Tangerang. Menentukan desain jaringan drainase, menentukan besarnya debit limpasan hujan, menghitung kebutuhan dimensi saluran drainase untuk dapat menerima debit limpasan, Mencari besar debit yang dibutuhkan untuk merencanakan kolam tampung yang juga dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan sementara, mengetahui fasilitas drainase apa yang diperlukan pada sistem drainase perumahan Cendana Marq. Jenis penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Hasil penelitian dimensi saluran tersier dengan lebar 0,40 – 0,55 m, saluran sekunder 0,80 – 1,40 m, dan saluran primer 1,50 m yang kesemuanya bermuara pada kolam tampungan. debit akibat adanya perumahan adalah 1,45 m3/det yang akan ditampung sementara oleh kolam tampungan di dalam kawasan perumahan, tinggi timbunan yang dibutuhkan untuk kawasan Perumahan Cendana Marq Tangerang untuk dapat mengalirkan secara gravitasi adalah 2,10 m (+7,302) dari jalan desa (+5,402), kondisi sungai sebelum adanya perumahan Perumahan Cendana Marq pada saat terjadi hujan tidak meluap atau muka air sama dengan tinggi tanggul. Debit yang masuk Afvoer Cantel dari DAS sebelum ada perumahan adalah 0,28 m3/det, perencanaan sistem drainase kawasan Perumahan Cendana Marq – Tangerang, limpasan air hujan ditampung kolam tampungan dan saluran-saluran di kawasan perumahan dan pengaliran yang telah direncanakan mengalir secara gravitasi, sehingga kawasan Perumahan Cendana Marq – Tangerang tidak memberikan pengaruh terhadap kapasitas SDP.
Referensi
Harto, Sri, (1993). “Analisis Hidrologi”, Pusat Antar Universitas Ilmu Teknik, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Diktat Kuliah Drainase, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, 2006.
Joyce, Weil dan Calhoun (2009). Models of Teaching (Edisi Kedelapan). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Lexy J. Meleong, Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: Remaja Rosdakarya), 2018:6
Muhammad Reza Sachroudi, W. K. (2023). Analisis Dan Evaluasi Saluran Drainase Pada Kawasan Perumahan Desa Kerato Kabupaten Sumbawa. Sumbawa: J-Central.
Prasetyo, Widi Agung. (2018). Analisis Proteksi Relai Diferensial pada Busbar di Switchyard PLTPB Kamojang. Universitas Muhammadiyah: Yogyakarta.
Sedo Putra, H. P., & Cindy Nur Pangkini, E. T. (2022). Kajian Permasalahan Banjir Perumahan Graha Taman Lingkar Prabumulih Melalui Pendekatan Perencanaan Drainase Kawasan (Vol. 17). Sriwijaya: PIlar Jurnal Teknik Sipil. Retrieved September 2022, from https://jurnal.polsri.ac.id/index.php/pilar/index
Sosrodarsono dan Takeda. (2003). Hidrologi Untuk Pengairan. Pradna Paramita, Jakarta.
Subarkah Imam 1980. Hidrologi Untuk Perencanaan Bangunan Air. Penerbit Idea Dharma: Bandung.
Suripin, (2004). “Sistem Drainase Perkotaan yang Berkelanjutan”, Andi, Yogyakarta, 2004.
Umboro Lasminto, (2015). Perencanaan Bangunan Pengaman Pantai Untuk Mengatasi Abrasi Di Pantai Pulau Derawan. Tesis: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Surabaya.
Suhudi dan Silvester Wadan Koten. (2020). Perencanaan Sistem Drainase Perumahan Istana Safira di Jalan Jambu Semanding Sumber Sekar, Dau, Kabupaten Malang. Jurnal: ISSN 2503-2682 (Online) ISSN 2503-3654.
Riska Wulansari. (2015). Perencanaan Sistem Drainase Perumahan The Greenlake Surabaya. Jurnal: ISSN 2477-3212
Yuswal Subhy. (2021). Analisis Sistem Drainase Perumahan Di Jalan Damai Kota Samarinda.
Dea Nathisa Muliawati, dan Mas Agus Mardyanto. (2015). Perencanaan Penerapan Sistem Drainase Berwawasan Lingkungan (Eko-Drainase) Menggunakan Sumur Resapan di Kawasan Rungkut. Jurnal: ISSN: 2337-3539 (2301-9271).
Mulyani, dkk. (2022). Perencanaan Sistem Drainase Perumahan Bumi Datarlaga Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan Selatan.
Suprapti, dkk. (2022). Evaluasi Sistem Drainase Terhadap Penanggulangan Banjir Di Perumahan Jatibening Permai Kota Bekasi. Jurnal: E-ISSN : 2621-4164.
Muhammad Alriansyah Rurung dan Herawaty Riogilang, Liany A. Hendratta. (2019). Perencanaan Sistem Drainase Berwawasan Lingkungan Dengan Sumur Resapan Di Lahan Perumahan Wenwin – Sea Tumpengan Kabupaten Minahasa. Jurnal: ISSN: 2337-6732.
- View 0 times Download 0 times Paper 3 (English)
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by4.footer##Hak Cipta atas Tulisan Karya Ilmiah
Bersama dengan ini saya sebagai penulis utama menyatakan bahwa paper yang saya kirimkan untuk dipublikasikan melalu Jurnal Rekayasa Teknik Sipil dan Lingkungan adalah benar merupakan hasil orisinil Tulisan Karya Ilmiah yang merupakan hasil penelitian/kajian yang saya lakukan dan belum pernah dipublikasikan pada penerbit Jurnal ilmiah lain di Indonesia.
Jika di kemudian hari ternyata ditemukan bukti adanya hal-hal yang tidak sesuai dari pernyataan diatas maka saya bersedia menerima konsekuensi yang diberikan oleh Dewan Redaksi Jurnal Rekayasa Teknik Sipil dan Lingkungan serta paper yang telah diterbitkan akan DIBATALKAN dan dinyatakan sebagai hasil karya PLAGIASI.