ANALISIS PERENCANAAN TENAGA KERJA AKADEMIK DENGAN PENDEKATAN RANTAI MARKOV

STUDI KASUS PADA UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA

  • Martha Dora Julitte
  • Nenny Anggraini
  • Suzanna Josephine Tobing

Abstract

Perencanaan tenaga kerja merupakan aspek utama manajemen dalam melakukan aktivitas perusahaannya. Perencanaan tenaga kerja yang tidak tepat akan mempengaruhi biaya yang dikeluarkan dan produktivitas kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perencanaan tenaga akademik di UKI yang selama ini dilakukan sudah tepat atau jumlah dan komposisi tenaga akademik yang tepat, karena perencanaan tenaga akademik yang tidak tepat akan mempengaruhi biaya yang dikeluarkan dan produktivitas kerja. Data yang digunakan bersumber dari data primer Universitas Kristen Indonesia (UKI) dari periode tiga tahun terakhir yaitu dari tahun 2010 sampai dengan 2012. Metodologi penelitian yang digunakan oleh penulis adalah dengan teknik analisis kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Rantai markov yang dianalisis dengan proses pertama yaitu penentuan state, menghitung nilai probabilitas antar state, pembentukan matriks probabilitas transisi, peramalan kebutuhan tenaga akademik di UKI untuk tiga tahun ke depan, dan menentukan jumlah komposisi tenaga akademik di UKI. Berdasarkan penelitian yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa jumlah state tenaga akademik di UKI terdiri dari enam state yaitu state satu golongan IVD–IVE dengan kepangkatan guru besar, state dua golongan IVA–IVC dengan kepangkatan lektor kepala, state tiga golongan IIIC–IIID dengan kepangkatan lektor, state empat golongan IIIA–IIIB dengan kepangkatan asisten ahli, state lima pengurangan tenaga akademik, dan state enam penambahan tenaga akademik. Jumlah tenaga akademik yang diramalkan untuk tahun 2013 sebanyak 320 orang, tahun 2014 340 orang, dan tahun 2015 sebanyak 359 orang. Sedangkan untuk komposisi peramalan jumlah tenaga akademik tahun 2013 untuk guru besar ada 43 orang, lektor kepala ada 49 orang, lektor ada 79 orang, dan asisten ahli ada 149 orang. Sedangkan komposisi untuk tahun 2014 diramalkan guru besar ada 46 orang, lektor kepala ada 45 orang, lektor ada 76 orang, dan asisten ahli ada 173 orang. Peramalan tahun 2015 untuk guru besar diramalkan ada 48 orang, lektor kepala ada 42 orang, lektor ada 73 orang, dan asisten ahli ada 196 orang.

Published
2017-03-13